HARIANRIAU.CO - Bupati Inhil, HM Wardan terjun langsung meninjau lokasi Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Kelurahan Kempas Jaya, Kecamatan Kempas, Selasa (13/8/2019). Tinjauan tersebut dilakukan Bupati setelah mengetahui intensitas Karhutla di Kabupaten Inhil kian meningkat.
Dari lokasi, khususnya di kawasan RW 3 sampai dengan RW 5 Kelurahan Kempas Jaya, Kecamatan Kempas, diketahui kebakaran lahan mencapai 60 Hektare.
Bupati menuturkan, hampir 80 persen hutan dan lahan di Kabupaten Inhil rawan terhadap bahaya kebakaran. Mayoritas lahan yang terbakar merupakan lahan perkebunan milik masyarakat yang tidak terawat.
"Untuk itu, dihimbau kepada masyarakat agar memperhatikan lahan sekitar dan khususnya kepada masyarakat yang memiliki kebun dan lahan untuk tidak meninggalkan kebun dalam keadaan masih adanya kegiatan membakar," pungkas Bupati.
Bupati juga berpesan agar masyarakat pemilik lahan dapat memeriksa keadaan lahan perkebunan secara berkala guna memastikan tidak adanya api sehingga dapat mengantisipasi bahaya kebakaran lahan.
"Untuk pemilik kebun dan lahan harus benar-benar memastikan keadaan kebun dan lahan tersebut aman dan bebas api. Jangan sampai lalai," tukas Bupati berpesan.
Peninjauan Bupati Kabupaten Inhil, HM Wardan ke lokasi Karhutla di Kelurahan Kempas Jaya, Kecamatan Kempas juga turut didampingi oleh Wakapolres Inhil dan Plt Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Inhil.
Kedatangan Bupati saat itu disambut langsung oleh Camat Kempas beserta unsur Forkopimcam Kempas dan Lurah Kempas Jaya. (ADV/Diskominfops Inhil/Gil)
- Riau
- Inhil
Intensitas Meningkat, Bupati HM Wardan Langsung Tinjau Lokasi Karhutla di Kempas
Redaksi
Selasa, 13 Agustus 2019 - 14:50:30 WIB
Pilihan Redaksi
IndexDesa Kuala Patah Parang Genjot Pembangunan Infrastruktur
Edy Indra Kesuma: Saatnya Bersama Membangun Daerah
Kejutan di Detik Terakhir: PAN Dukung Ferryandi-Dani M Nursalam di Pilkada Inhil
Ferryandi Optimis Terjalin Koalisi Golkar Bersama PKS
Dari Madinah, HM Wardan Sampaikan Duka Cita atas Wafatnya Indra Muchlis Adnan
Indra Muchlis Adnan akan Dimakamkan di Komplek Pendidikan Jalan Trimas
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Riau
Menuju 2026, Bupati Afni Tegaskan Skema Prioritas di Awal Tahun Fokus Bayar Utang
Senin, 29 Desember 2025 - 23:00:00 Wib Riau
Eddy Saputra Cetak Sejarah dengan Dua Penghargaan Bergengsi Asia 2025
Sabtu, 20 Desember 2025 - 21:22:37 Wib Riau
Pemkab Siak Serahkan 15 Alat Bantu Fisik bagi Penyandang Disabilitas dan Lansia
Kamis, 18 Desember 2025 - 15:21:59 Wib Riau
Cegah Banjir! Polsek Tembilahan Turun Tangan Bersihkan Drainase Bareng Forkopimcam
Selasa, 02 Desember 2025 - 19:11:03 Wib Riau

